Buku Ada Surga Di Rumahku (Stok Kosong)
Kode: BK1906
Harga:
Rp. 49.000
Rp 41.650 (Diskon)
Penulis: Dr. Nashir Sulaiman Al-Umar
Penerbit: Insan Kamil
Ukuran: 14 cm x 21 cm
Tebal: 252 Halaman, Soft Cover
Berat: 0,3 Kg
Judul Kitab Asli: Buyutu Muthma’innah: Litaskunu Ilaiha wa Ashlihli fi Dzurriyati wa Bilwalidaini Ihsana
Judul Lengkap: Buku Ada Surga Di Rumahku Bimbingan Untuk Suami Istri, Mendidik Anak, Hingga Berbakti Kepada Kedua Orang Tua
Resensi:
Segala puji bagi Allah Rabb semesta alam. Buku ini akan menuntun kita mencapai keluarga bahagia yang in sya Allah kita masuk ke dalam surga Allah, berikut di antara isinya:
***
5. Menikahkan Anak Perempuan
Wahai saudaraku, apa yang juga saya isyaratkan di sini adalah seputar persoalan nikah. karena pada hari ini, fenomena yang muncul di tengah-tengah kita adalah fenomena terlambat nikah. Pembahasan ini membutuhkan perincian, namun bukan di sini tempatnya.
– Menawarkan Kepada Lelaki Shalih
Saudara pembaca, saya ingin mengajukan satu pertanyaan, siapakah di antara kita yang pernah menawarkan pahala pada anak perempuannya dengan menikah? Saya dengar para bapak mengatakan, “A’udzubillah, saya tidak mau menawarkan anak perempuan saya.”
Saya ungkapkan dengan penuh kesedihan bahwa inilah yang terjadi pada diri kita, mengapa anda tidak menawarkan anak perempuan anda? Bukankah sahabat Umar Radhiyallahu Anhu menawarka anak perempuannya, Hafshah kepada sahabat sahabat Utsman dan juga Abu Bakar? Mereka semua menolak dengan halus, karena mereka mengetahui bahwa Nbai Shallallahu Alaihi wa Sallam yang akan menikahi Hafshah.
***