Buku Bukan Seorang Pendusta
Kode: BK 446
Harga:
Rp. 21.000
Rp.17.850 (Diskon)
Penulis: DR. Muhammad Dhiya’ur Rahman al-A’zhami
Penerbit: Pustaka At Tazkiya
Tebal: 240 hlm
Ukuran: 12 x 17.5 cm.
Berat: – kg
Resensi:
ABU HURAIRAH memang tidak lama bersahabat dengan Rasulullah. Hanya tiga atau empat tahun, berdasarkan pengakuannya sendiri.
Mungkin inilah daya tarik Abu Hurairah, bagi siapa saja yang mencintainya. Namun ini juga menjadi obyek tuduhan terhadapnya bagi para pengikut hawa nafsu di masa dahulu dan kaum orientalis di masa sekarang. Tapi, semua kecurigaan ini telah dijawab oleh Abu Hurairah, “Saudara kami dari kaum Muhajirin disibukkan oleh perdagangan di pasar, dan saudara kami dari kaum Anshar disibukkan oleh mengurus harta mereka. Sementara Abu Hurairah selalu menyertai Rasulullah untuk mengenyangkan perutnya. Ia menghadiri majelis Rasulullah saat mereka tidak hadir, dan ia hafal apa yang tidak mereka hafal.”
Abu Hurairah menghafal ribuan hadits, apakah itu salah, apakah itu dusta? Sejumlah kajian membuktikan kebenaran hadits-hadits yang diriwayatkan Abu Hurairah; karena mayoritas haditsnya memiliki syawahid (riwayat pendukung) dari para sahabat lainnya.