Buku Indahnya Sakit Dan Nikmatnya Sehat
Kode: BK884
Harga:
Rp. 16.000
Rp. 13.600 (Diskon)
Penulis: Hamd Bin Abdullah Ad-Dausyiri
Penerbit: Pustaka At-Tibyan
Ukuran/Tebal:18 X 12 Cm, 132 Hal.
Resensi:
Sehat dan sakit adalah dua kondisi yang silih berganti yang dialami oleh setiap manusia. Nyaris tiada orang yang hidup tanpa pernah merasa sakit, betapapun manusia tidak menginginkannya. Baik yang mukmin maupun yang kafir, yang kaya maupun yang miskin. Tak ada yang kebal dari yang namanya sakit. Yang berbeda adalah cara menyikapi masing-masing kondisi.
Bagi orang mukmin, sehat adalah nikmat dunia yang teramat besar dan modal untuk beribadah kepada Allah subhanahu wa ta’ala. kenikmatan semakin besar dengan tambahan rasa syukur yang sejatinya lebih besar dari yang namanya sehat itu sendiri.
Jika sehat merupakan nikmat, sakit bukan berarti laknat bagi seorang mukmin. Sakit adalah ujian yang membuka peluang selaksa kebaikan dan menghapus ribuan dosa dan kesalahan. Untuk itulah, kondisi sakit tidak kalah faedahnya bagi seorang mukmin dari kondisi sehat. Dengan keyakinan ini, sakit terasa lebih ringan, penderitaan berubah jadi kebahagiaan.
Semoga buku “Indahnya Sakit Nikmatnya Sehat” bermanfaat, selamat membaca