Buku Serial Adab Anak Shalih Yuk Gunakan Gadget Dengan Bijak
Kode: BK5019
Harga: Rp. 12,000
Rp. 10,200 (diskon)
Penyusun: Geis Bin Abbad
Penerbit: Pustaka Imam Asy-Syafi’i
Tebal: 23 Halaman
Dimensi: 20 cm x 14 cm
Cover: Soft Cover
Berat: 100 gram
Resensi:
Gadget atau alat-alat elektronik praktis, seperti handphone, tablet, laptop, dan lainnya semakin hari penggunannya semakin ramai. Alat ini digunakan hampir oleh setiap orang, dari mulai orang dewasa, remaja, bahkan anak-anak dan balita.
Gadget adalah buah dari ilmu pengetahuan, anugerah dari Allah subhanahu wa ta’ala. Barang-barang ini dibuat untuk memudahkan kebutuhan manusia.
Pada awalnya, kegunaan alat ini hanya untuk komunikasi, seperti telepon dan pesan singkat. Tapi seiring kemajuan teknologi, alat ini bisa digunakan untuk berbagai hal: dari mulai pemutar mp3, video, game, internet, bahkan untuk alat pembayaran.
Nah, dari sekian manfaat yang diberikan gadget, tak sedikit pula bahaya yang ditimbulkannya. Ada bahaya yang bersifat fisik, seperti radiasi, meledak dan lainnya, ada juga lebih berbahaya, yaitu bahaya yang bersifat mental.
Contohnya, kecanduan game, internet, sosial, media, bahkan melihat konten-konten yang diharamkan. Sehingga berpengaruh pada sikap dan psikis penggunanya.
Buku ini berisi panduan dan adab-adab penggunaan gadget. Agar adik-adik menggunakannya sesuai kebutuhan dan terhindar dari dampak negatif yang ditimbulkan. Baca buku ini! Agar gadget kita bermanfaat, berkah dan menjadi ladang ibadah.